Rabu, 28 Agustus 2013

Kabar Apa ?

Sudah lama sekali tidak posting. Tentu saja banyak hal yang sudah terjadi. 2 hal yang paling penting telah terjadi dalam sejarah hidupku hehe kata-katanya…
Menikah di tanggal 20 November 2011 (20-11-2011)
Melahirkan anak pertama tanggal 22 September 2012
Anakku laki-laki, lahir dengan berat 2,750 kg dan panjang 47 cm melalui proses persalinan normal. Lahir jam 01.35 dini hari kalau tidak salah 
Cerita tentang momen melahirkan memang seru apalagi pengalaman pertama. Syukurlah Allah memberi banyak kemudahan. Padahal sempat pesimis, karena postur tubuhku yang mungil kupikir panggulku sempit sehingga mesti operasi. Ternyata tidak. Don’t judge Book by The Cover kira-kira begitu ya. Prosesnya pun terbilang cepat. Tak ada suntikan  induksi yang katanya sakitnya saat kontraksi bisa dua kali lipat.
Di kamar bersalin saya didampingi mama, bukan suami hehe. Sebenarnya suami ada cuma pergi ke toilet. Begitu kembali, pintu sudah ditutup dan sudah tidak bisa masuk. Tapi tak masalah, mamaku yang seorang pensiunan bidan lebih tenang dibanding suami. Suami malah sesekali bikin panik  Ketuban pecah saat bukaan 8. Tidak lama setelah itu dokternya datang, pake sarung tangan, set set set… mungkin menggunting atau apa, dan… keluarlah IMAM AHMAD SYAHIM BANTENG.

Rupa Imam waktu baru lahir


Setelah 4 bulan
8 bulan


BANTENG itu marga suami saya ya, jangan sampai ada yang salah mengerti . Cerita lainnya di postingan berikut deh. Efek lama berhibernasi, mesin belum panas jadi masih malas menulis 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar